MPKM 1 Njlumprit Temanggung


jalanpanjang - Mukhayam merupakan salah satu sarana tarbawiyah bagi kader-kader PKS yang tidak bisa digantikan dengan sarana tarbawi yang lain, setiap kader wajib mengikuti setiap tahun. Alhamdulillah setelah sempat beberapa tahun tidak dilaksanakan mukhayam, tahun ini mulai dilaksanakan kembali.

Mukhayam merupakan perkemahan dengan nuansa ruhani yang kental sekaligus melatih fisik, namun kental juga unsur rekreatif disana..merefresh kembali kebugaran tubuh dengan menghirup udara gunung yang segar.
Mukhayam mengengah kali ini diikuti hampir 400 peserta dari seluruh wilayah di Jawa Tengah, berlokasi di kaki gunung sindoro. Disambut dengan sejuknya hawa pegunungan menambah semerbak aroma militansi yang kental setelah bertemu dengan kader dari berbagai pelosok daerah. Selama 4 hari ruh, mental dan jasad kita digembleng..kamis malam kedatangan kita disambut dengan tempat tidur yang luas..dihamparan padang rumput, dibawah bintang yang mulai bersembunyi dibalik kabut yang mulai turun menghempas badan peserta yang mulai merebahkan badannya.

Esoknya sudah ada kewajiban yang menanti kita..menu harian push up 50 kali, shitup 50 kali, back up 50 kali, bending 50 kali, tilawah 1 juz..

Selanjutnya berturut menu olahraga, outbond, ranger patrol, beladiri dan diakhiri dengan pendakian ke gunung sindoro melalui jalur Tambi wonosobo..






Artikel Terkait



Tags:

Jalan Panjang.web.id

Didedikasikan sebagai pelengkap direktori arsip perjuangan dakwah, silahkan kirim artikel maupun tulisan Tentang Dakwah ke jalanpanjangweb@gmail.com